Wednesday, March 23, 2011

Tips Memilih Buah

Assalammu’alaykum wr. wb.
buah-buahan
Hari ni berasa kurang sehat, kepalanya berasa sakit. Tadi siang uda punya rencana beli jus alpukat, tapi cuma tinggal rencana doang. Abisnya tadi gang tempat beli jus ada garis kuningnya, yang ngasih pak polisi. Yup, tadi di area belakang kampus lagi heboh paket yang diduga isinya bom. Polisi ‘n tim gegana pun dateng. Para warga heboh semua, semua-muanya rame. Akhirnya, cuma bisa beli pisang molen ‘n piscok doang. Tadi juga sempet ketemu pak firdaus di pasar belakang. Aduh..aduh…pokoknya heboh deh tadi.. Humm,, walopun akhirnya tu paket ga ada isi bomnya sama sekali. Isinya cuma pensil, buku tulis ‘n minuman ion.. ckckck..

Ya udalah,, lupain kejadian heboh paketan bom buku itu… Besok aku mau beli buah aja deh di pasar.. Tapi, kadang kecewa kalo beli buah di pasar belakang. Kayak tempo hari, pas beli alpukat. Belinya ga tanggung2 1/2 kg, tau-tau banyak yang busuk.. Aduh-aduh… Dulu juga pernah beli jeruk, tapi jeruknya ga berair… fiuhh… Kemarin, ga sengaja ketemu blog yang isinya tentang dunia kesehatan. Alhamdulillah ketemu artikel tentang Tips Memilih Buah *pas banget ni…* Besok mw ku praktekin ah… Cekidot yaa…

Umumnya, warna dan aroma buah menjadi patokan untuk memilih buah matang. Padahal, ada hal lain yang harus diperhatikan agar tidak terlanjur membeli buah yang asam rasanya.

1. Nanas
Semua nanas rasanya manis karena mengandung beberapa jenis gula buah. Tapi jenis daging buahnya putih, tidak semanis yang kuning. Oleh karena itu, pilih nanas yang kulit dan dagingnya berwarna kuning seperti nanas Bogor, nanas Palembang dan nanas Blitar/Kediri. Jika menginginkan nanas yang lebih asam untuk rujak atau campuran masakan, pilih yang kulit buahnya berwarna hijau, daging buahnya putih seperti nanas Subang, nanas Banten atau nanas Semarang. Di sisi lain, daun pada pangkal buah mudah dicabut. Terasa berat bila diangkat karena mengandung banyak cairan. Bila permukaan nanas diketuk, akan terdengar suara yang berat.

2. Semangka dan Melon
Terasa berat bila diangkat dengan tangan. Semangka biasanya ditepuk-tepuk utk mendengar 'kopong' enggaknya. Jika dipukul terdengar buk..buk... (tidak kopong). Semakin kopong berarti kurang banyak airnya, kurang seger. Jika bekas tangkai berwarna kekuningan berarti buah tersebut telah matang, tetapi jika berwarna putih berarti belum matang. Untuk melon, pilihlah yang wangi. Perhatikan bagian patahan tangkainya, pilih yg bulatan tangkainya kelihatan mekar. Pilih melon yg guratan uratnya banyak dan tebal. Menurut Trubus ini tanda buah sudah mateng pas dipanen. Pilih melon yg kerasa bijinya sudah pada lepas saat buah digoncang.

3. Mangga
Pilih mangga yg bonggolnya (ujung tangkainya) berwarna kuning/kekuningan. Bila permukaan mangga ditekan, akan terasa sedikit lunak. Pilih yang harumnya manis sampai ke ujung buah dan tidak lembek serta tidak ada memar di permukaan. Di pangkalnya harum dan lebar. Kulitnya mulus dan kencang, tidak mengkerut. Keseluruhan buah aromanya harum manis. Pilih yg warna hijaunya agak tua buram dan bebintik hitam.

4. Durian
Ujung tangkainya tidak rata karena lepas dari batangnya secara alami (matang pohon) atau bisa juga lihat tangkainya (dipotong sedikit), kalau tengahnya kuning berarti bagus. Aromanya harum  dan kuat serta kulitnya tidak ada yang bolong. Karena tua, durinya makin jarang dan buah mudah sekali dibelah. Yang durinya sudah melebar dan daging durinya sudah agak lunak. Kalau dipukul2 bunyinya buk ..buk...berat mantep (nggak garing kosong). Jangan pilih yang bulat bagus, tapi yang bentuknya agak aneh, biasanya bagus.

5. Pepaya
Kulitnya tipis dan tampak samar warna daging buahnya. Jika ditekan, terasa lunak. Untuk pepaya biasa (bukan pepaya bangkok), pilih yang bentuknya lurus/panjang. Jangan yang atasnya kecil bawahnya besar, atau sebaliknya.

6. Belimbing
Belimbing yang bagaimana sih yang lezat? Jawabnya, yang matang dipohon. Ciri-cirinya kulit mengkilat, warna kuning segar (kecuali belimbing demak kapur yang memang putih), warnanya kuning agak oranye merata, sisi-sisi terluar pada bagian ‘bintangnya’ berwarna kecoklatan daging buah pada rusuk-rusuknya tampak penuh. Setelah dipetik, disimpan lebih dulu selama 2 hari agar rasanya lebih manis.

7. Alpukat
Bagaimana memilih alpukat yang lezat? Pilih yang kulitnya hijau tua mulus, tandanya sudah matang. Permukaan kulitnya licin. Kalau kulitnya hijau segar, berarti masih muda. Ciri lain, pada pangkal buah tempat melekatnya tangkai buah, tidak bodong (menonjol) tapi justru tertarik ke arah dalam. Alpukat dengan warna hijau maupun tembaga, biasanya lebih enak jika sudah tua/matang. Permukaan buah terasa lunak saat ditekan. Untuk santapan pada hari yang sama, pilih yang lembut sekali. Jika akan dimakan 3-5 hari kemudian, pilih yang agak keras. Kocok-kocok alpukat, pilih yg berbunyi, tandanya tua/sudah matang.

8. Jambu Biji Merah
Berkulit tipis sehingga daging buah yang berwarna merah dapat terlihat samar-samar. Bila daging buah ditekan, terasa lunak. Selain itu, sebaiknya pilih jambu biji yang buahnya besar, dagingnya tebal serta lunak, rasanya manis dan bijinya sedikit atau sama sekali tidak berbiji. Ciri-ciri unggulan tersebut hanya terdapat padajambu impor, misalnya jambu bangkok.

9. Jeruk
Buah yang seolah tak pernah mengenal musim ini berkhasiat untuk keindahan dan kecantikan kulit. Pilih buah jeruk yang warna kulit buahnya mengkilat dan kulitnya tipis. Selain itu, kulit jeruk yang tidak mulus dan ada bercak-nya, itulah buah jeruk yang baik. Tancapkan juga kuku ibu jari Anda ke bagian tengah buah jeruk, jika lunak berarti jeruk itu bagus. Jangan lupa memilih buah jeruk yang masih segar, jangan pilih jeruk yang sudah lembek. Pilih buah jeruk yang benar-benar kuning, bukan kuning terang. Memilih jeruk yang manis dapat dilihat dari bagian atas buah (bila) membentuk cekungan. Khususnya jeruk mandarin pilih yang berat, trus ada lekukannya dikit (kalau diraba dengan jempol ada deko' annya) cari yg dekoannya empuk. Untuk jeruk medan, pilih yang buahnya berat, sedikit berlekuk dan dekok bila diraba.

10. Duku
Kulitnya tipis, lembut dan agak kehitaman artinya udah masak dan manis. Tapi, kalau warna coklat dan agak berair itu tandanya busuk.

11. Manggis
Pilih yg kulitnya lembut dan tidak begitu keras bila dipencet/raba. Warnanya ungu tua segar. Raba dulu seluruh permukaan, kalo ada yang keras itu artinya bagian tsb masih mentah atau busuk. Tangkainya utuh dan hijau segar. Manggis kecil malah lebih bagus ketimbang yang ukuran besar yang biasanya matangnya tidak merata. Kalau ada wadah air, cemplungin manggis ke dalam air. Manggis yg terapung tandanya bagus [dari Trubus]. Lihat dibagian bawah buah, pilih yang bagian tersebut sudah agak pada renggang.

12. Beda Salak Pondoh dan Bali
Salak Pondoh lebih kecil dan kulitnya kering garing serta mayoritas bentuknya kerucut. Daging salak Bali lebih tebel dan bijinya agak kecil, sedangkan salak pondoh sebaliknya. Untuk dapetin yang agak manis, tekan bagian kepalanya itu, cari yg agak kempes (gak keras lagi) dan cari bentuk yg meruncing kepalanya.

13. Apel
Apel yang crunchy (nggak gabus), kalau diketuk-ketuk (dislentik/dijentik maksudnya) dengan kuku bunyinya nyaring. Berarti masih banyak airnya. Jika bunyinya berat, maka apel itu sudah tidak renyah lagi atau airnya kering. Tekan buah apel, jika buah tersebut tidak keras lagi berarti buah tersebut tidak renyah lagi. Tentu nanti hasilnya akan mengecewakan jika dimakan. Apel yang baik adalah yang kulitnya mulus tidak ada bercak, saat dipegang masih terasa keras dan baunya harum.

14. Sawo
Pilih sawo yang empuk dan sudah berwarna coklat tua. Masalah bentuk dan besarnya gimana engga terlalu soal, yg penting perhatikan betul kulitnya harus mulus. Jangan pilih sawo yg ada luka/goresan/ lubang sekecil apapun (meskipun ukurannya gede). Trus jangan dipilih kalau dikulitnya nempel bekas getah. Bisanya kulit yg cacat gini, daging dibawahnya akan keras/rusak.

15. Pisang
Khususnya pisang ambon, pilih yang bentuk pisangnya bulat. Bagian batangnya jangan yang udah kering banget, berarti itu pisang udah lama 'berpisah' dengan pohonnya. Pisang yang bagus seharusnya berwarna kuning atau hijau. Jangan memilih pisang yang warnanya kecoklatan.

16. Anggur
Pilih buah anggur yang masih menempel pada batang. Jangan memilih buah anggur yang sudah lembek dan berkerut, pilih buah anggur yang masih segar. Perhatikan juga ketebalan kulitnya, jika tipis, maka kandungan air yang terdapat dalam buah anggur tersebut banyak.

17. Pir
Pilih buah pir yang mulus kulitnya, tidak ada bercak serta kondisi daging buahnya masih keras.

Sumber ::

Pengen tau cara memilih buah yang baik, klik disini.
Oke, sekian untuk tips kali ini. Semoga besok dapet buah yang seger ‘n enak dimakan. Nyum..nyum..
Sekian.
Wassalammu’alaykum wr. wb.

All About Blog for Newbi

Assalammu'alaykum wr. wb.

Aihh...pusingnya kepalaku...habis ngejelasin macem-macem hal tentang blog. Kebetulan tadi ada temen yang nge-chat via fb 'n ym. Dia nanya-nanya tentang blog-gimana bikin theme-aksesorisnya-gimana nambahin chat-trus direktori dll... Karena pusing, jadinya saya mau buat sedikit tutorial mengenai blog disini..jadi kalo ada yang nanya-nanya lagi..tinggal kasih link blog ini aja,,hehe...

1. Mempercantik tampilan blog dengan template

    Ada macem-macem cara buat mempercantik blog dengan template..

    a. Kalo mau praktis tinggal download template yang udah ada aja.. bisa cari-cari di gugel,  

        disana ada banyak pilihan buat kamu memilih template yang sesuai.. ni ada rekomendasi 

        buat kamu www.btemplates.com. Untuk penjelasannya ada disini.

    b. Kalo mau bikin template sendiri juga bisa lo..

        - Pertama, bisa pake cara ini

        - Kedua, dari template yang udah kamu download kamu bisa mengedit HTML-nya... ini

          contoh hasil edit HTML template hasil download..

          Tadinya template awal seperti ini   , Setelah di edit HTML-nya jadinya seperti ini

    c. Kamu juga bisa mempercantik blog dengan membuat header sendiri.. penjelasannya ada

        disini.. Headernya bisa kamu bikin sendiri, bisa pake sotosop atau software lainnya.

        O'iya, kalau di templatemu belum ada header section, kamu bisa nambahin sendiri.

        Caranya :

        Design-page element-add a gadget-page header

        Lalu, ikuti langkah yang ada disini.

2. Menambah Chat Box di blog

    Ada macam-macam chat box, yang saya gunakan adalah shout mix.. Cara

    menambahkannya ke blog kita.

    1. Masuk dulu ke http://www.shoutmix.com/main/

    2. Lalu create shoutbox

    3. Isi informasi yang telah disediakan lalu continue

    4.  Lalu copykan code ini ke blogmu

    5. Cara copy-innya..

        Design-page element-add a gadget-HTML/Java Script-Lalu isi Titlenya.. Misal Chat Box,

        Kemudian isi contentnya dengan code yang telah dicopy tadi

   6. Lalu save…

       Chat boxmu akan muncul di blogmu…

3. Menambah Label…

    Ketika posting, kamu bisa menambah label tulisanmu

    Nah, biar label-labelmu ini terlihat di blog. Caranya, design-page element-add a gadget-

    labels…

    Lalu, save… jadi deh..

4. Memasukkan video ke blog

   Caranya ada disini

5. Nambahin readmore di tulisan kamu, biar keliatan rapi. caranya ada disini.

Humm,,sekian..kalo ada yang mw nanya-nanya, silakan..

Wassalammu’alaykum wr. wb.

Karakteristik Berdasarkan Golongan Darah (Versi Komik)

Assalammu’alaykum wr. wb.

Tadi abis seluncuran di jejaring sosial,, ketemu link http://geasy.wordpress.com/2008/08/11/377/,, ternyata lucu.. jadi ane REPOST gan… check it out (dibaca :: cekidot)..





Hehe,, ada yang sama ga sama kamu?? Sekian. Semoga menghibur.
Wassalammu’alaykum wr. wb.


Tuesday, March 22, 2011

Keistimewaan Angka 19

Assalammu’alaykum wr. wb.
Kali ini, saya akan sedikit mengupas tentang keistimewaan angka 19. Berawal dari comment di friendster yang bertahun-tahun lalu saya simpan. Isinya kurang lebih seperti ini...
clip_image001
Lalu, saya mencoba berselancar di dunia maya, saya tanya ke mbah gugel, apa keistimewaan lain dari angka ini. Berikut, hasilnya...
Dalam kitab suci Al-Quran banyak terkandung rahasia-rahasia yang harus dipikirkan oleh umat manusia. Memang, beberapa ayat Al-Quran menjelaskan bahwa manusia diminta untuk menggunakan akal fikirannya untuk memikirkan arti dan kandungan ayat-ayat Allah, baik yang implisit maupun eksplisit. Salah satunya, yang baru diketahui manusia sekarang adalah rahasia angka dalam Al-Quran. Misalnya, sebuah angka dari sekian banyak dan paling sering muncul di dalam Al-Quran adalah angka 19. Angka 19 itu didapat dari berbagai perhitungan, salah satunya adalah Kita tahu bahwa kalimat Bismillahirrohmanirrohim dalam abjad aslinya yaitu Abjad Arab jumlah hurufnya adalah 19. Selain jumlah huruf bacaan basmalah yang 19, jumlah seluruh huruf dalam Alquran adalah 330733, yang bila dibagi dengan bilangan 19 akan ditemukan angka 17407 x 19.
Tengok juga secara keseluruhan jumlah surat di dalam Alqur’an adalah 114 surat yang merupakan kelipatan bilangan 19 juga. Dan tiap-tiap surat dimulai atau diawali dengan kalimat Bismillahirrohmanirrohim, kecuali surat ke-9 yaitu Attaubah yang tidak diawali dengan kalimat itu. Mungkin itulah yang dimaksud dalam Alquran surat Al-Muddats-tsir, ke 74 ayat 30; ”Dan di atasnya ada sembilan belas.” Timbul pertanyaan,”Jika demikian halnya, berarti jumlah kalimat Bismillahirrohmanirrohim tadi hanya berjumlah 113 dong ?” Jangan khawatir, Alqur’an itu bukan buku karangan atau ciptaan manusia sebagaimana tuduhan orientalis Barat bahwa Bacaan Mulia tsb adalah karangan Muhammad. Ia adalah ciptaan Maha Pencipta yang tidak ada satupun cacat pada setiap ciptaan-Nya.
Jika kita rajin membaca atau mengkaji Alqur’an maka pada surat ke-27 atau An-Naml akan kita dapati dua kalimat pembuka tadi, yaitu pertama di awal surat dan kedua di ayat ke-30. Jadi lengkaplah jumlah kalimat itu 114 buah.
Surat pertama atau wahyu pertama yang diterima Nabi adalah lima ayat pertama dari surat ke-96 yaitu Al-Alaq. Perhatikan bahwa surat Al-Alaq ini jumlah ayatnya adalah 19 dan di dalam susunan Alqur’an sendiri jika dilihat dari depan maka ia terletak pada urutan ke 96 yang juga merupakan kelipatan 19. Jika diurut dari belakangpun maka surat Al-Alaq ini berada pada hitungan ke-19. Menakjubkan bukan?
Menurut seorang penulis dari Mesir (sayang saya lupa namanya) di dalam bukunya yang membahas angka 19 ini, ia katakan bahwa penyusunan Al-Qur’an adalah berdasar sistem kunci dengan angka 19 ini. Sehingga akan sangat mustahil bagi manusia biasa -termasuk Nabi atau malaikat sekalipun - untuk mengarang atau menyusun sebuah buku dengan cara yang sedemikian rupa. Sub hanallah!
Di sisi lain, jumlah rakaat salat selama setahun dengan jumlah ayat dalam Alquran. Bila dihitung, jumlah rakaat salat wajib (5 waktu) dalam 1 tahun qomariah adalah 6018 rakaat, ditambah 319 rakaat salat tarawih – witir di 29 hari Ramadan, dan 4 rakaat salat Id (Fitri & Qurban), maka ditemukan angka 6341. Subhanallah, angka ini sama dengan jumlah ayat dalam Alquran, minus 7 ayat Al Fatihah, yakni 6341.
Contoh lain, bacaan Allahu Akbar yang diucapkan pada shalat Tarawih dan Witir dengan hari Ramadhan 29 ditambah shalat Ied, akan didapat jumlah 1.786. Angka itu kalau dibagi 19, didapat 94. Adapun angka 94 merupakan jumlah kalimat Allahu Akbar dalam shalat lima waktu; Subuh 11 kali, Dzuhur 22 kali, Ashar 22 kali, Maghrib 17 kali, dan Isya 22 kali.
Keunikan angka 19 sebagai bilangan kunci dalam Al-Qur’an tidak berhenti sampai di situ saja. Pada beberapa surat kita dapati potongan-potongan huruf yang mengawali surat tsb, misalnya Al-Baqoroh, yaitu, alif lam mim, Ali Imran yaitu juga alif lam mim dan beberapa surat lagi yang jika kita hitung jumlah huruf yang disebutkan itu, maka akan kita dapati jumlahnya merupakan kelipatan 19. Untuk pembuktian silakan anda coba hitung sendiri.
Subhanallah...Itu lah sedikit ulasan mengenai angka 19. Tulisan ini saya buat atas dasar ingin tahu lebih banyak dari yang sedikit saya peroleh sebelumnya. Sekian.
Wassalammu’alaykum wr. wb.
Sumber :
Bila ingin tahu lebih banyak klik link di bawah ini,

Monday, March 21, 2011

Syukur

Assalammu’alaykum. wr. wb.

bersyukur

            Alhamdulillah, Allah masih memberikan nikmat sehat kepadaku. Dan, akhirnya aku bisa posting lagi di b[L]og ini. Kali ini, aku akan sedikit bercerita… tadi selepas solat magrib seperti biasa aku tadarus Al-Qur’an, hari ini aku membaca surat Ar-Rahman. Ketika itu, aku merasa seperti tak asing dengan ayat-ayat yang terdapat di surat tersebut. Benar saja, ayat tersebut sering aku dengar baik bahasa arabnya maupun artinya… salah satu ayat yang tak asing ditelingaku memiliki arti “maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?”… setelah membaca habis surat Ar-Rahman, kemudian aku pun membaca artinya, namun terjemahan yang ada di Al-Qur’anku tak begitu mudah dimengerti kata-katanya. Alhamdulillah, beberapa hari yang lewat aku sempat mendownload Syamil Qur’an yang sudah di link melalui jejaring sosial facebook di FB kakakku. Lalu, ku baca lagi arti dari setiap ayatnya. Alhamdulillah, bertambah lagi pengetahuanku akan islam dan Al-Qur’an.

          Lalu, aku melihat lebih jauh makna dibalik ayat tersebut. Subhanallah, memang tak ada nikmat Tuhanku yang dapat ku dustakan. Aku bersyukur atas segala nikmat yang telah dan akan Allah berikan. Ah, aku ingat sepenggal kisah hidup seorang sahabat yang kehidupannya jauh berbeda dengan kehidupanku, dan dari kisah hidupnya lah, aku seakan-akan diberi materi secara nyata, riil, tentang pelajaran bersyukur. Dan, pelajaran ini membuatku malu-malu karena diri ini masih sering mengeluh.

           Kisahnya seperti ini, sahabatku sebut saja fulan, dia berasal dari keluarga yang complicated. Sejak kecil, dia dan adiknya sudah sering melihat adegan pertikaian kedua orang tuanya, tak jarang mereka juga menyaksikan aksi KDRT. Bisa dibilang secara agama, kedua orang tuanya telah bercerai. Namun, hingga kini mereka masih tinggal satu atap. Keadaan ekonomi keluarganya pun tak menentu. Bayangkan, untuk makan sehari-hari saja kadang tak ada. Seringkali, ibunya tak masak. Dia bilang ibunya malas masak. Padahal, uang untuk membeli kebutuhan untuk memasak tak ada. Saat rasa lapar datang, tak ada yang bisa dimakan. Hanya ada nasi putih, itu pun kadang tak ada. Tak aneh, bila kadang dia makan dengan nasi dan kecap saja, atau nasi-kecap-kerupuk, atau nasi dan cabe merah, atau nasi dengan sambal mangga, bahkan kadang bila tak sabar menunggu makanan masak, dia akan memakan bahan makanan yang mentah seperti tempe mentah, wortel mentah, dsb.

            Untuk kebanyakan orang, hal itu pastilah aneh-termasuk aku. Tapi, bagi mereka yang tidak memiliki pilihan, hal itu merupakan hal yang biasa, tak aneh, dan normal. Tak ada keluhan sama sekali. Di sisi lain, fulan juga bersekolah di sebuah SD yang letaknya sangat jauh dari rumah. Untuk naik angkot butuh biaya yang lumayan mahal. Padahal, ia hanya diberi uang saku senilai Rp.500,-. Pernah suatu hari, fulan naik angkot ke sekolahnya ketika turun dari angkot pak supir meminta ongkos senilai Rp.500,-. Uang saku fulan pun habis, akhirnya ketika pulang sekolah dia berjalan kaki dari sekolah ke rumah. Sesampainya di rumah, bajunya basah dengan keringat. Ibunya pun bertanya “kok, bajunya basah?”. Lalu fulan menjawab, “iya bu, tadi habis jalan kaki”.

               Walaupun fulan dan keluarganya bukanlah keluarga yang seperti orang kebanyakan, namun buatku mereka sangatlah istimewa. Fulan selalu jadi juara kelas. Dan, keluarga mereka bukanlah keluarga yang manja-mereka adalah orang-orang yang mandiri. Selagi bisa mengerjakan sesuatu sendiri mereka tidak akan merepotkan orang lain. Ah, taukah kalian teman? fulan dan adiknya sejak kecil sudah mencari nafkah sendiri. Mereka berjualan manik-manik disekolahnya. Manik-manik itu dirangkai menjadi gelang atau kalung. Bahkan, fulanlah yang menafkahi kedua orang tuanya, bukan orang tuanya yang menafkahi dirinya. Itu berlaku hingga sekarang.

              Orang hebat lahirnya pasti dari ibu yang hebat, aku begitu kagum pada sosok ibunya. Bila ku ingat-ingat kata-kata dari ibunya, air mataku jatuh bercucuran… pernah ibunya berkata pada fulan “ kalo kamu sedih liat orang tuamu berantem terus, kamu rasakan aja orang-orang yang ga punya orang tua. kalo kamu cuma bisa makan seadanya, kamu inget aja orang-orang yg ga bisa makan... kalo kamu ga dkasih uang saku ke sekolah, inget aja orang-orang yg ga bisa sekolah..” pelajaran bersyukur nomer sekian…huhuhuhu…Allah selalu punya cara agar kita mengerti sesuatu..Aku belajar banyak hal tentang kehidupan dari sahabatku ini…

               Semoga ceritaku ini, bisa memberi kalian-orang-orang yang menyempatkan waktu untuk membaca tulisan ini-pelajaran tentang kehidupan. Bersyukurlah, karena nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?

          Akhir kata, bila terdapat kekurangan itu pastilah berasal diri pribadi-bila terdapat kelebihan itu datangnya dari Allah.

Wassalammu’alaykum wr.wb.